Manusia adalah kombinasi dari unsur-unsur roh, jiwa, pikiran dan fisik
Menurut biologis, manusia diklasifikasikan sebagai Homo sapiens, sebuah spesies primata golongan mamalia yang dilengkapi dengan otak berkemampuan tinggi.
Menurut bidang kerohanian, manusia dijelaskan menggunakan konsep jiwa yang bervariasi yang dalam agama dimengerti dalam hubungannya dengan kekuatan ketuhanan atau makhluk hidup.
Menurut antropologi kebudayaan, manusia dijelaskan berdasarkan penggunaan bahasanya dan perkembangan teknologinya.
Menurut kepercayaan islam, manusia dijelaskan sebagai khalifah (pemimpin) dri segala makhluk Tuhan yang memiliki keutamaan dari segala makhluk, dan satu-satunya makhluk yang memiliki akal dan nafsu.
Tipologi penciptakan manusia dibedakan menjadi 3 bagian:
Pertama, manusia pertama (Adam) diciptakan dari sari pati tanah (QS. Al Mu'minun 23:12).
"Dan sungguh, Kami telah menciptakan manusia dari saripati (berasal) dari tanah."
Kedua, Hawa diciptakan dari rusuk Adam (QS. Annisa 4:1)
"Wahai manusia! Bertakwalah kepada Tuhanmu yang telah menciptakan kamu dari diri yang satu (Adam), dan Allah menciptakan pasangannya (Hawa) dari (dirinya).."
Ketiga, Isa lahir dari Maryam wanita yang suci (QS. Maryam 19:22)
"Maka, dia (Maryam) mengandung, lalu dia mengasingkan diri dengan kandungannya itu ke tempat yang jauh."
Keempat, manusia keturunan bani Adam (QS. Annisa 4:1)
"..dan dari keduanya (Adam dan Hawa) Allah memperkembangbiakkan laki-laki dan perempuan yang banyak.."
Dalam perjalanan hidupnya, manusia akan melewati empat terminal kehidupan.
1. Alam ruh (QS. Al-Araf 7:172)
"..dan Allah mengambil kesaksian terhadap ruh mereka (seraya berfirman), Bukankah aku ini Tuhanmu?" Mereka menjawab, "Betul (Engkau Tuhan kami), kami bersaksi..."
Disinilah manusia dibaiat di alam ruh dan diberi kesaksian bahwa hanya Allah Tuhan Yang Maha Esa
2. Alam dunia
Manusia terlahir ke dunia tanpa rencana. Namun Allah sudah memberikan petunjuk berupa Al-Qur'an sebagai pedoman hidupnya. Didunia inilah banyak manusia menjadi ingkar dan menyekutukan Allah. Sesungguhnya tujuan hidup manusia ialah beribadah kepada Allah SWT (QS. Attur 52:56). Di alam dunia inilah penentu kehidupan manusia selanjutnya. Kehidupan manusia didunia akan menentukan tingkatan mana surga atau neraka yang akan ia dapatkan.
3. Alam Barzah
Setiap manusia pasti akan mengalami kematian. Manusia yang beriman kepada Allah SWT, mereka meyakini akan adanya kehidupan setelah kematian. Alam barzah merupakan alam kubur yang membatasi antara dunia dan akhirat. Tempat ini menjadi persinggahan sementara jasad makhluk sampai dibangkitkannya pada hari kiamat.
4. Alam Akhirat
Setiap manusia yang percaya kan adanya Tuhan Sang Maha Pencipta, meyakini bahwa setiap perbuatan didunia akan mendapatkan balasan sesuai dengan kadarnya. Di alam akhirat inilah manusia kan mendapatkan balasan untuk setiap perbuatannya. Jika manusia banyak melakukan kebaikan maka mereka akan masuk surga. Sebaliknya manusia yang banyak melakukan maksiat atau kejahatan maka mereka akan masuk ke neraka jahanam.
Begitu singkatnya perjalanan hidup manusia.
Namun, mengapa mereka banyak yang ingkar pada Tuhannya?
Semoga Allah selalu meneguhkan iman manusia pada Tuhannya.
#30DWCJILID12
#DAY15
Comments
Post a Comment